Perekonomian, Pendidikan, dan Agama diLampung Utara - INFO KOTA BUMI

Breaking

Home Top Ad

Responsive Ads Here

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Sabtu, 24 Februari 2018

Perekonomian, Pendidikan, dan Agama diLampung Utara

Kotabumi- Perekonomian Lampung Utara
  Perekonomian atau pekerjaan penduduk Lampung Utara adalah sebagian besar petani, menurut data BPS kabupaten Lampung Utara hanya sebagian kecil lahan yang digunakan untuk perumahan, dan yang lainnya digunakan sebagai lahan pertanian, kolam dan perladangan.
Rinciannya: Sawah yang ditamani padi dengan luas 31.533 ha bisa menghasilkan padi 167.350 ton, padi yang ditanam disawah atau gogo dengan luas 10.025 ha bisa menghasilkan padi sebanyak 41.555 ton, ubi jalar yang ditanam dengan luas 624 ha bisa menghasilkan ubi sebanyak 6.523 ton, Lahan yang ditanami kacang kedelai seluas 888 ha dapat menghasilkan kacang kedelai sebanyak 1.423 ton, lahan yang ditanami kacang hijau seluas 574 ha dapat menghasilkan kacang hijau sebanyak 721 ton, lahan yang ditanami kacang tanah seluas 1.416 ha dapat menghasilkan kacang tanah sebanyak 2.779 ton, lahan yang ditanami sayur-sayuran seluas 4.387 ha dapat menghasilkan sayur-sayuran sebanyak 81.108 ton, lahan yang ditanami dengan buah-buahan dengan luas 929.637 ha dapat menghasilkan buah-buahan sebanyak 363.619 ton, lahan yang ditanami dengan pohon karet seluas 18.044,3 ha dapat menghasilkan getah karet sebanyak 9.959,1 ton, lahan yang ditanami cengkeh seluas 495,5 ha dapat menghasilkan cengkeh sebanyak 27,8 ton, lahan yang ditanami kopi seluas 17.149 ha dapat menghasilkan kopi sebanyak 8.781,8 ton, lahan yang ditanami kelapa seluas 2.692,2 ha dapat menghasilkan kelapa 1.852,9 ton, lahan yang ditanami kelapa sawit seluas 8.122,8 ha dapat menghasilkan kelapa sawit sebanyak 6.027,1 ton, lahan yang ditanami lada seluas 18.473,5 ha dapat menghasilkan lada sebanyak 6.343,5 ton, lahan yang ditanami tebu seluas 5.210,8 ha dapat menghasilkan tebu sebanyak 24.902,2 ton, lahan yang ditanami kayu manis seluas 41 ha dapat menghasilkan kayu manis sebanyak 4,2 ton, dan lahan yang ditanami coklat seluas 5.533 ha dapat menghasilkan buah coklat dengan jumlah 956,2 ton.

Penghasilan Kabupaten Lampung Utara tidak hanya dari perkebunan dan pertanian saja namun ada juga dari perikanan . Pada tahun 2013 hasil perikanannya mencapai 6.423,08 tonyang berasal dari keramba atau jaring apung atau cages sebanyak 2.649,67 ton, selain dari keramba perikanan juga dihasilkan dari waduk 633, 1 ton, mina padi sebanyak 18,17 ton, kolam sebanyak 1.490,19 ton, rawa sebanyak 327,4 ton dan sungai sebanyak 1.304 ton.

~Agama dan Kepercayaan
      Agama yang dianut oleh Lampung Utara sangat banyak dan beragam, agamanya yaitu Islam sebanyak 97,27%, Kristen sebanyak 1,11%, Katolik sebanyak 0,92%, Hindu sebanyak 0,52%, Budha sebanyak 0,18%, dan aliran kepercayaan.
Berdasarkam data yang ada pada data pusat statistik Lampung Utara, jumlah masjid yang ada di Kabupaten Lampung Utara berjumlah 1.022 buah dan memiliki mussola atau surau banyaknya mencapi 957 buah.
Sarana peribadatan perkenaan dengan penganut agama Katolik dan Kristen 70 buah, agama Hindu mencapai 16 buah, dan agama Budha hanya mempunyai satu buah klenteng atau pura.

~Pendidikan dan Kesehatan
     Adapun sarana pendidikan di Kabupaten Lampung Utara antaranya yaitu 423 buah Sekolah Dasar dan mempunyai siswa yang berjumlah 78.176 orang dan 5.964 tenaga pengajar, dan untuk Sekolah Menengah Pertama mempunyai siswa yang berjumlah 29.047 orang 2.539 orang tenaga pengajar, dan Sekolah Menengah Atas mempunyai siswa yang berjumlah 13.851 orang dan 1.140 orang pengajar.
Selain SMA Kabupeten Lampung Utara juga mempunyai SMK (Sekolah Menengah Kejuruan ) sebanyak 21 buah sekolah SMK dan mempunyai siswa yang berjumlah 7.278 dan 750 orang tenaga pengajar, dan mempunyai 24 buah MA (Madrasah Aliyah)  dan mempunyai siswa sebanyak 3.531 orang dan 267 orang tenaga pengajar , selain mempunyai Madrasah Aliyah Kabupaten Lampung Utara juga mempunyai Madrasah Ibtidaiyah yang mempunyai siswa sebanyak 6.083 dan 150 tenaga pengajar, dan 47 Madrasah Tsanawiyah den mempunyai siswa sebanyak 6.210 orang dan 333 tenaga pengajar, dan mempunyai 5 buah perguruan tinggi swasta yang mempunyai tenaga pengajar 148 0rang.

    Sedangkan untuk sarana kesehatan mempunyai 4 buah rumah sakit, 26 puskesmas, dan mempunyai 78 buah puskesmas pembantu. Berdasarkan data yang tercatat Lampung Utara tahun 2013 tercatat   mempunyai 1.412  orang tenaga kesehatan, antaranya adalah 13 dokter spesialis, 19 tenaga teknis medis, 13 tenaga kesehatan masyarakat, 18 tenaga sanitasi, 28 analis kesehatan, 38 perawat gigi, 209 bidan, 36 tenaga gizi, 227 perawat umum, 52 dokter umum, 14b dokter gigi, dan 8 opeteker.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here